
Erlina
Duta Besar
- Tarif per jam Rp 62,500
- Waktu respon 6h
- Jumlah murid 50+
Berbekal pengalaman Olimpiade matematika, saya lulusan top 3 university menawarkan kursus matematika, mulai dari SD, SMP, SMA, hingga persiapan SBMPTN dan UM.
-
- Kecamatan Grogol petamburan
- Dengan kamera web
Duta besar
Guru ini telah lulus semua ujian dan resmi menjadi salah satu guru terbaik kami. Guru ini dapat merepresentasikan nilai-nilai yang dianut oleh Superprof
Tentang kursus ini
Metode yang saya gunakan adalah dengan memahami konsep dasar nya terlebih dahulu. Kemudian mencoba latihan contoh soal dan memperbanyak latihan soal - soal yang terkait.
Untuk memperdalam pemahaman, saya juga menggunakan beberapa modifikasi soal dengan tingkat kesulitan lebih kompleks, sehingga murid dapat mengerjakan soal yang lebih kompleks pula.
subjek
- Matematika
- Statistik
- Trigonometri
-
+2
Logika
Kalkulus
bahasa
- Indonesia
tingkat
- Sekolah Dasar (SD)
- Sekolah Menengah Pertama (SMP)
- Sekolah Menengah Atas (SMA) Kelas X
-
+2
Sekolah Menengah Atas (SMA) Kelas XI
Sekolah Menengah Atas (SMA) Kelas XII
Tentang Erlina
Saya lulusan teknik industri UGM, memiliki penghargaan sebagai juara 1 OSN matematika tingkat kota selama 2 tahun berturut-turut ( 2014 dan 2015 ). Memiliki pengalaman mengajar matematika dan fisika di universa bimbel ( 2017-2018 ). Saya memiliki pengalaman menjadi asisten dosen, dimana memiliki tugas untuk memberikan asistensi kepada mahasiswa.
Ulasan
Semua evaluasi kami dikumpulkan oleh tim layanan kami dan 100% dapat diandalkan. Evaluasi yang kita terima berdasarkan pengalaman nyata yang dialami oleh siswa guru.
Sempurna! Erlina mampu mengajarkan matematika dengan cara yg mudah dimengerti sehingga anak saya bisa memahami dengan cepat materi yang diajarkan.
Sempurna! kak erlina is such a good tutor!! bisa kalkulus dan dengan2 menerangkan ke aku dengan jelas dan sangat gampang untuk dipahami. makasih kak!!
Sempurna! Penjelasannya sangat mudah dipahami, dalam pembelajaran juga fleksibel dan bisa mempelajari materi yang lebih kompleks
Sempurna! Anak saya kesulitan memahami pelajaran yang diterangkan oleh gurunya. Tapi setelah diajarkan oleh Kak Erlina, anak saya dapat memahami dengan baik. Kak Erlina juga sabar dalam membimbing anak saya.
Sempurna! cara mengajar dan penjelasannya jelas dapat dimengerti oleh anak saya...
Sempurna! Bu Erlina sangat bagus dalam pengajaran dan sangat friendly. Sangat sabar dalam memberi pelajaran.
Sempurna! Erlina mengerti kekurangan dan kelebihan dari muridnya sehingga cepat untuk bisa beradaptasi dan mengajarnya jadi lebih sistematis.
Sempurna! Erlina komunikatif. Mengajar secara praktis, anak langsung mengerjakan soal-soal. Setelah selesai belajar selalu menanyakan apakah pelajaran hari itu sudah dipahami. Komunikasi dengan orang tua juga baik.
Sempurna! Sukses terus kak Erlina. Suara nya dapat menenangkan anak yang berusaha mengerjakan soal olimpiade math sehingga membuat anak menjadi percaya diri mengerjakan soal. Yuta private utk lolos Ksn provinsi dan mendapatkan medali ksn nasional 2021
Sempurna! baagus, meemberikan tips2 mengerjakan dengan cepat dan tranfer knowledge nya mudah dimengerti
- Respon dari Erlina : Pemahaman anak akan materi cukup cepat.
Sempurna! Sabar dalam mengajar dan bisa berkomunikasi dengan anak anak
- Respon dari Erlina : Pemahaman anak cukup cepat namun butuh untuk meningkatkan fokus nya.
Lihat lebih banyak ulasan
Rekomendasi
Rekomendasi datang dari kerabat dan kenalan para guru
Luar biasa...Ibu Erlina adalah guru yang sangat baik, sangat sabar dalam mengajar anak saya yang saat ini duduk di bangku Sekolah Dasar (SD). Ibu Erlina sangat mampu menjelaskan pelajaran matematika yang sangat rumit dengan langkah-langkah yang mudah di mengerti anak saya. Terima kasih Ibu Erlina.
Erlina pinter ngajarnya, tranfer knowlege nya gampang dimengerti, anak sy suka, banyak trik2 yang diajarkan sehingga mempermudah menngerjakan soal2 OSN yg rumit, thank you Erlina
Miss nya ramah banget, tepat waktu, cepat respon,ngajar anak-anak lebih sabar dan
Jg lebih mengerti. Materi biasa sudah disiapkan sendiri untuk anak-anak. Pokoknya the best teacher.Sudah berpengalaman mengajar.. Memberikan pengajaran yang mudah dipahami..
Rekomend bgt
Ramah dan menguasai materi
Lihat lebih banyak rekomendasi
Tarif
paket
- 5 jam: Rp 312,500
- 10 jam: Rp 625,000
Kamera web
- Rp 62,500/jam
Lebih Detil
Tarif kursus masih dapat berubah sesuai dengan tingkatan kursus
Video
Cari tahu lebih banyak tentang Erlina
01
1. Kapan Anda mengembangkan minat dalam bidang pilihan anda dan minat dalam kursus privat?
Kesukaan saya dalam soal-soal matematika, membawa saya dalam beberapa perlombaan
umum maupun olimpiade matematika. Tak jarang pula saya turut membantu teman dalam
memahami materi dengan bahasa yang lebih mudah dipahami. Sewaktu duduk di bangku
SMA, Pengalaman saya dalam mengajar pun makin berkembang saat beberapa kerabat
menawarkan saya untuk mengajar anaknya. Kemampuan ini pun terus saya asah dengan
menjadi tutor math di salah satu kursus di Yogyakarta.
Dengan berbekal pengalaman dan kemampuan untuk mengajar math yang mudah dipahami
anak-anak, membawa saya sampai di posisi sekarang, dengan merintis usaha kursus math
yang bernama Mathier Course. Kursus matematika nomor 1 yang menyediakan kursus
math dari SD, SMP, SMA, kuliah hingga persiapan olimpiade SD maupun SMP.02
2. Ceritakan lebih banyak tentang subjek yang anda ajar, topic yang ingin anda diskusikan dengan siswa (dan mungkin topik yang anda kurang lebih sukai)
Matematika mudah dipelajari apabila metode nya tepat. Seringkali anak mengganggap
matematika susah bukan karena materinya yang sulit. Namun terkadang karena cara
penyampaiannya yang sulit dimengerti. Pembelajaran yang saya gunakan adalah
memahami konsep dan memberikan cara mudah untuk menggunakan rumus. Selain itu,
diberikan pula latihan soal dari tipe mudah hingga soal modifikasi yang lebih kompleks.
Tujuannya adalah agar anak dapat mengembangkan atau memodifikasi rumus yang ada
secara mandiri, sehingga anak betul-betul paham akan materi dan pengaplikasiannya.03
3. Apakah anda memiliki seseorang yang menjadi role model anda; seperti seorang guru yang menginspirasi anda hingga kini?
Menurut saya role model tidak selalu berbicara tentang sesuatu yang hebat atau melakukan
hal-hal yang sangat luar biasa. Orang di sekitar yang melakukan hal baik walaupun
sederhana, itu pun sudah dapat dijadikan contoh. Belajar untuk mencontoh hal baik dari
sekeliling kita, walaupun sederhana, karena setiap orang pasti mempunyai hal baiknya
sendiri.04
4. Menurut anda, apa kualitas yang diperlukan untuk menjadi guru yang baik?
Menurut saya, guru yang baik adalah guru yang dapat menyesuaikan diri dengan kebutuhan
anaknya. Setiap anak diciptakan berbeda-beda sehingga cara penyampaian materi pun
harus di sesuaikan dengan metode yang sesuai dan disukai anak.05
5. Ceritakan pengalaman unik atau menarik yang pernah terjadi selama pengalaman anda mengajar?
Banyak pengalaman unik ketika sedang mengajar, terlebih saat mengajar anak SD , dimana
fokus nya masih dapat dengan cepat ter distract. Terkadang anak menceritakan hal-hal
random yang anak sukai, dan lain sebagainya.06
6. Apa kesulitan atau tantangan yang anda hadapi atau masih anda hadapi dalam subjek anda?
Kesulitan yang dihadapi adalah ketika anak sudah lelah akan kegiatan sebelumnya
sehingga perlu membangkitkan semangat anak belajar meskipun anak dalam posisi
kelelahan.07
7. Apakah anda memiliki passion khusus dalam mengajar? Apakah anda suka mengajar secara umum atau ada materi dari subjek tersebut yang anda gemari atau ada sesuatu yang menarik yang belum kita kethaui tentang anda?
Membuat anak mengerti akan matematika dengan cara yang mudah merupakan suatu
kebahagiaan tersendiri. Mengingat matematika merupakan dasar ilmu dari ilmu yang
lainnya sehingga cukup penting bagi anak untuk dapat menguasai matematika.08
8. Apa yang membuat anda menjadi seorang guru teladan?
Menurut saya, guru teladan adalah guru yang dapat menjadi jawaban dari kebutuhan anak.
Tidak hanya menjadi jawaban, namun harus dapat diterima menyesuaikan dengan karakter
anak. Pengalaman dalam mengajar maupun dalam pemahaman matematika membuat saya
dapat memberikan perlakuan yang tepat untuk masing-masing anak.